1. Top
  2. Perusahaan Kami
  3. Pemikiran tentang Charm Ring

Pemikiran tentang Charm Ring

Corporate Mark Kami "Charm Ring"

Untuk memperingati 40 tahun berdirinya perusahaan kami, sebagai simbol yang baru lahirlah corporate mark kami "Charm Ring".

 

Dua bentuk di dalam sebuah lingkaran ring.

 

Di sini digambarkan hubungan saling percaya yang hangat antara "orang yang mendukung" dan "orang yang didukung".
Seperti, ibu dan anak, perawat lansia dan lansia yang dirawat, pemilik dan hewan peliharaannya...

 

Ini menggambarkan wujud perusahaan yang akan dituju oleh Unicharm, yaitu perusahaan yang merengkuh konsumen dengan lembut, mendukung kehidupan yang sehat dan nyaman.

 

Tiga warna di dalam "Charm Ring" pun mempunyai arti penting.

 

Kuning adalah vitalitas dan cahaya kehidupan. 
Oranye adalah kelembutan dan kekuatan jiwa. 
Biru adalah kepercayaan dan teknologi yang mempelajari kehidupan.

 

Rasakanlah kekuatan kelembutan kami,
yang melewati batas-batas usia dan jenis kelamin.

 

Inilah filosofi yang terpendam dalam "Charm Ring" kami.